Warga Demo Tuntut Kades Mundur Perihal Mesum Dengan Istri Bawahannya

Cikarang Barat – Ratusan warga desa Sukadanau, Cikarang Barat menggeruduk kantor Kepala Desa. Warga menuntut Kepala Desa untuk dinonaktifkan atau dicopot dari jabatannya. Diduga, Kepala Desa telah melakukan perselingkuhan dengan istri perangkat desa setempat.

Warga konvoi mendatangi Kantor Desa mengenakan sepeda motor, mobil dilengkapi atribut demo mulai dari poster hingga pakaian dalam wanita sebagai simbol kekecewaan terhadap perilaku bejat Kepala Desa.

Menurut keterangan warga, kasus perselingkuhan Kepala desa dengan istri perangkat desa itu sudah dilaporkan ke Mapolres Metro Bekasi. Warga merasa perilaku Kepala Desa membuat cemar nama baik desa. idealnya sebagai Kepala Desa, dapat memberikan teladan baik terhadap warganya bukan malah melakukan tindakan asusila.

“Warga mengharapkan adanya sangksi terhadap yang bersangkutan sehingga  bisa meredam aksi warga, warga akan terus turun kejalan sampai ada karena ini aib untuk desa kita,” ujar Usman warga desa Sukadanau.

Sementara, Kepala Desa yang mereka demo tidak ada ditempat. Rencanannya mereka juga akan melanjutkan aksinya sampai ke tingkat pemerintah kota Kabupaten Bekasi. (tvOne)