Libur Lebaran Berakhir, ASN Pemkab Bekasi Diminta Segera Tancap Gas Layani Kepentingan Masyarakat

KabarinBekasi, CIKARANG PUSAT- Usai libur Idul Fitri 1445 H berakhir, Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan, pimpin Apel Pagi ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi di Plaza Pemda, Komplek Perkantoran Pemkab Bekasi, Cikarang Pusat, pada Selasa (16/4) pagi.

Dalam apel perdana tersebut, Dani mengajak seluruh ASN di Lingkup Pemerintah Kabupaten Bekasi untuk menjadikan momentum Idul Fitri sebagai ajang saling memaafkan antar sesama dengan hati yang ikhlas.

“Selamat Hari Raya Idul Fitri bagi seluruh ASN Pemkab Bekasi, mari jadikan momentum ini menjadi ajang kita bersama untuk saling memaafkan antar sesama,” katanya.

Pria yang juga menjabat Kalak BPBD Jabar ini mengapresiasi kepada seluruh pegawai yang telah menaati peraturan untuk kembali aktif bekerja pada tanggal 16 April 2024 di dinas masing-masing. Ia menilai, pegawai Pemkab Bekasi sudah cukup taat terhadap ketentuan untuk hadir, terlihat dari penuhnya situasi dilapangan saat Apel pagi.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh pegawai yang terus taat dan patuh terhadap kebijakan yang telah diberikan, implementasinya dilakukan pada hari ini terlihat hadir di Apel pagi,” ucapnya.

Selain itu, pria berkacamata ini menginstruksikan kepada para pegawai untuk melanjutkan kembali pekerjaan yang telah tertunda selama libur lebaran kemarin, terutama bagi pekerjaan yang sifatnya pelayanan publik.

“Pekerjaan yang tertunda di hari kemarin, dimohon untuk segera dikerjakan hari ini. Ada yang sifatnya pelayanan publik, kesehatan, dan lainnya,” jelasnya.

Dirinya berharap, agar seluruh ASN Pemkab Bekasi dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya, dengan lebih optimal dan menjunjung tinggi efisiensi waktu. (kb)