Buruh Pabrik Di Cikarang Unjuk Kebolehan Fashion Week Di Tempat Kerja

Cikarang Pusat – Viralnya aksi Citayam Fashion Week (CFW) di zebra cross kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat. Membuat kawasan di Dukuh Atas jadi viral. Terlebih aksi fashion yang di peragakan oleh para muda mudi yang berasal dari Citayam, Depok, Bojong gede

Muda mudi asal Citayam, Depok, Bojonggede sebut saja ada Kurma, Bonge, Jeje Slebew, Roy, dan Alpin mampu menghisnotis mata para pengunjung dari berbagai kalangan yang berada di areal SCBD.

Tak ingin ketinggalan pula seperti apa yang terjadi di daerah lain, muncul berbagai SCBD serupa. Tetapi kali ini lebih berbeda dengan SCBD di jakarta yang menampilkan view berbagai gedung pencakar langit, tetapi lokasi ini berada di kawasan industri yang ada di Cikarang Pusat, nampak sejumlah buruh pabrik pun jalan berlenggak-lenggok bergaya ala model di jalur perlintas orang, dengan outfit seragam kerja mereka sehari-sehari.

Evi Nurhayati (38), karyawati yang turut antusias membuat konten bertitle Buruh Fashion Well)qlek itu mengungkapkan, ide awalnya berasal dari viralnya CFW di media sosial. Hingga Ia bersama rekan kerja lainnya untuk membuat video ala CFW di tempat kerjanya.

“Ya, awalnya iseng aja, karena terinsiprasi sama yang sudah viral, terus videonya diupload ke media sosial, jadi rame sih,” ujar Evi, Jumat (5/8/2022).

Berbeda dengan kebanyakan orang, para buruh ini memilih jalur perlintasan orang di pabrik tempatnya bekerja, kata Evi lantaran setiap harinya jalur tersebut dilewati saat akan masuk kerja.

“Jalur ini kan mirip kaya zebra cross, dan memang setiap harinya ini kita lewatin pas mau masuk tempat kerja.” jelas Evi.

Demam CFW dikalangan buruh pabrik juga diakui oleh buruh lainnya, Rino (39) mengatakan hal tersebut menjadi sesuatu yang mampu merefleksikan diri sebelum memulai jam kerja.

“Positifnya, temen- temen menganggap ini hiburan kami para buruh juga, juga merefleksikan diri biar lebih enjoy,” ungkapnya.

Kini banyak buruh yang membuat konten ala CFW pun kerap di lakukan sebelum masuk jam kerja. Bahkan, beberapa video aksi buruh tersebut sudah ada yang viral di sosial media, dan mendapatkan berbagai macam respon dari warganet.

“Iya, jadi rame sekarang Buruh Fashion Week ini, temen-temen jadi banyak yang mulai ikutan juga di sini.” demikian tutup dia. (kb)